Jl. Hilir Balai Paninjauan, Kec. X Koto

.

Selamat datang di website resmi MTs Negeri 5 Tanah Datar, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat Media Informasi dan Sarana Komunikasi Antara Sekolah dengan Masyarakat


eLearning MTsN 5 Tanah Datar

eLearning ini diperuntukkan bagi guru dan siswa MTsN 5 Tanah Datar guna pemanfaatan IT dalam kegiatan pembelajaran daring.

Selain itu, di masa pandemi Covid-19 ini eLearning menjadi sarana pembelajaran daring.

[[Kunjungi Situs eLearning MTsN 5 Tanah Datar]]

Pembukaan PERSONA MATSAMA TD Dibuka oleh Kepala Kemenag Tanah Datar

Paninjauan – Kegiatan PERSONA MATSAMA TD resmi dibuka dengan penuh semarak pada Rabu, 19 Februari 2025. Acara yang diikuti oleh siswa Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) se-Padang Panjang, Batipuh, dan X Koto (Pabasko) ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting dalam dunia pendidikan.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Datar, Bapak H. Amril, S.Ag., MM, secara resmi membuka kegiatan ini, didampingi oleh stakeholder Kecamatan X Koto, Kepala SD se-Kecamatan X Koto, Kepala MTsN Kabupaten Tanah Datar, serta Kepala MAN 1 Padang Panjang. Selain itu, acara ini juga turut dihadiri oleh alumni serta tokoh-tokoh masyarakat Paninjauan yang memberikan dukungan penuh terhadap terselenggaranya kompetisi ini.


PERSONA MATSAMA TD tahun ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada 19–20 Februari 2025. Pada hari pertama, peserta mengikuti berbagai perlombaan akademik dan non-akademik, seperti Olimpiade Bidang Studi (Matematika, IPA, IPS, PAI, dan Bahasa Arab), Solo Song, serta babak penyisihan cabang olahraga Futsal dan Voli Mini. Para peserta menunjukkan semangat tinggi dalam mengikuti setiap perlombaan, dengan harapan dapat meraih prestasi terbaik di ajang ini.

Selain kompetisi, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan pameran ekstrakurikuler Robotik dan Pramuka. Dalam pameran ini, siswa SD/MI berkesempatan untuk mencoba langsung hasil karya robot yang dibuat oleh siswa MTsN 5 Tanah Datar. Antusiasme peserta sangat tinggi, terutama saat mereka mengoperasikan robot hasil kreasi para siswa madrasah tersebut. Pameran ini bertujuan untuk mengenalkan dunia teknologi dan inovasi sejak dini, sekaligus menumbuhkan minat siswa dalam bidang sains dan teknologi.


Total peserta yang berpartisipasi dalam kegiatan ini mencapai 474 orang, berasal dari 32 SD/MI se-Pabasko. Dengan antusiasme yang tinggi dari peserta serta dukungan dari berbagai pihak, diharapkan PERSONA MATSAMA TD dapat melahirkan generasi muda yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing tinggi. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata bahwa pendidikan di wilayah Pabasko terus berkembang, dengan memberikan ruang bagi siswa untuk menampilkan potensi terbaiknya dalam berbagai bidang.
(Humas MTsN 5 Tanah Datar)

 2,179 total views,  58 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkini
Peta Lokasi MTsN 5 Tanah Datar
Temukan Kami di Facebook

Pencarian
Foto Kegiatan
Klik Slideshow di bawah untuk
melihat halaman Dokumentasi Foto secara
lengkap keseluruhan
Juara Umum Fulcom X Kota.jpg
juara umum.jpg
kegiatan VOLY BALL.jpg
lomba fisika.jpg
Studi Bandg-2011 (1).png
tIm KSM.jpg
DSC01904.JPG
GORO DALAM RANGKA LSS.png
GORO.jpg
KEGIATAN FORUM ANNISA'.jpg
KEGIATAN MUHADARH.jpg
KEGIATAN PPDB TP 2019-2020.jpg
KEGIATAN PRUMUKA.jpg
LOMBA PIONERING.JPG
LOMBA PIONERING2.JPG
LT 3.jpg
pasukan paskibra.jpg
PENILAIAN LSS.jpg
TEAM DRUMBAND.jpg
Team Futsal (1).jpg
BANGUNAN KELAS VIII.jpg
BANGUNAN LOKAL.jpg
BANGUNAN LOKAL2.jpg
BK.jpg
gedung kls.jpg
gerbang masuk.jpg
KONTOR.jpg
lapagan olah raga.jpg
LOKAL KLS VII.jpg
Mushalla.jpg
perpustakaan.jpg
toga.jpg
uks.jpg
IMG_20190820_144546.jpg
Juara 1 GUDEP tergiat Kabupaten tanah Datar.jpg
Juara 1 Liga Madrasah.jpg
JUARA 2 LOMBA PIONERING.JPG
Juara Umum Fulcom X Kota.jpg
juara umum.jpg
kegiatan VOLY BALL.jpg
lomba fisika.jpg
Studi Bandg-2011 (1).png
tIm KSM.jpg
DSC01904.JPG
GORO DALAM RANGKA LSS.png
GORO.jpg
KEGIATAN FORUM ANNISA'.jpg
KEGIATAN MUHADARH.jpg
KEGIATAN PPDB TP 2019-2020.jpg
Agenda Kegiatan
Maret 2025
S M T W T F S
23 24 25 26 27 28 1
2 3 4 5 6 7 8
9 10 11 12 13 14 15
16 17 18 19 20 21 22
23 24 25 26 27 28 29
30 31 1 2 3 4 5
Arsip Berita
Kategori Tulisan

Statistik Website

0 1 1 0 7 1
Users Today : 8
Users Yesterday : 10
Total Users : 11071
Views Today : 12
Views Yesterday : 20
Total views : 27340
Who's Online : 1
Your IP Address : 18.97.9.170